Kepala Disbudpar Buka Pameran Batam PPI 2021

Disbudpar Batam- Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata membuka secara resmi Batam PPI 2021. Pameran Produk Unggulan Perdagangan, Pariwisata, dan Investasi ini digelar di Nagoya Hill Mall, 1-4 April 2021 mendatang. Berbagai instansi yang berasal dari kabupaten kota se Indonesia, diantaranya Banten, Kota Pekan Baru, Kota Batam, Kota Tanjungpinang, Kabupaten Lingga, dan Kabupaten Bengkalis ikut menjadi peserta pameran

Ardi mengucapkan terima kasih telah memilih Batam sebagai tempat berpromosi. Batam daerah yang strategis karena berdekatan langsung dengan dua negara yakni Singapura dan Malaysia serta Batam juga didukung oleh infrastruktur dan amenitasnya yang lengkap.

“Bapak ibu, Batam memiliki amenitas yang lengkap, diantaranya mall yang modern dan ramai dikunjungi wisatawan,” katanya.

Didepan peserta pameran, Ardi menyebutkan pada tahun 2019 Kota Batam merupakan penyumbang nomor dua wisatawan mancanegara (wisman) terbanyak, yakni sebesar 1.947.943 kunjungan. Angka tersebut melampaui ibu kota Jakarta.

“Artinya Batam sangat cocok dijadikan tempat berpromosi,” ucapnya.

Lanjut Ardi, Wali Kota Batam, Muhammad Rudi juga sudah membuka destinasi wisata sejak 15 Juni 2020 namun dengan syarat menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. Ardi berharap kegiatan ini berjalan sukses dan kembali lagi untuk berpromosi di Kota Batam.

Direktur PT. Pancawira Kreasindo, Hendra Runi menyampaikan pameran Batam PPI 2021 merupakan kegiatan yang ke-8 kalinya digelar. Kegiatan ini diikuti oleh tujuh instansi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Kota Batam.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Disbudpar Kota Batam telah membantu terlaksananya pameran Batam PPI 2021,” terangnya.

Selama pelaksanaan, ia berharap peserta Batam PPI 2021 untuk menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir atau hand sanitizer, dan menjaga jarak.
โ€œBapak ibu (peserta) jika ada pengunjung stand yang tidak memakai masker tolong disarankan untuk memakai masker karena untuk kebaikan kita bersama sehingga kita pulang dalam keadaan sehat,” pintanya.

Sebagai informasi pameran ini menawarkan produk unggulan dari berbagai daerah seperti batik, tenun, aneka makanan tradisional, jamu herbal, tas, dan sebagainya.