Disbudpar Batam- Seluruh Pegawai Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) tanam tanaman tradisional di lahan lingkungan Dinas. Kegiatan ini atas inisiasi Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata untuk memanfaatkan lahan di sekitar kantor Disbudpar. Ardi mengatakan, seluruh pegawai membawa bermacam-macam tanaman yang bermanfaat, seperti pandan wangi, jeruk, sirih, kenanga, bibit daun kari, daun semangkok, bunga melati, jambu, bunga raya, terong pipit, kunyit, jahe, kencur, lidah buaya, lengkuas, ubi dan kelapa gading. Hal ini dalam rangka implimentasi Pokok Pikiran Kebudayaan Daerah (PPKD) yg telah disusun khususnya Pengetahuan Tradisional berupa makanan minuman lokal dan methoda penyehatan dan Ramuan. Serta sejalan […]