Disbudpar Kota Batam – Kota Batam, Kepulauan Riau, mengalami lonjakan kunjungan wisatawan mancanegara yang signifikan di awal tahun 2025. Destinasi wisata yang dikenal dengan kedekatannya dengan Singapura dan Malaysia ini menjadi salah satu pilihan utama bagi wisatawan asing yang mencari liburan singkat namun menyenangkan. Para wisatawan mancanegara, terutama dari negara-negara tetangga seperti Singapura, Malaysia, dan Thailand, memanfaatkan liburan panjang dan kemudahan akses transportasi untuk menikmati berbagai atraksi di Batam. Di antaranya, wisatawan menikmati keindahan pantai, pusat perbelanjaan, dan juga kuliner khas daerah yang menggugah selera. Peningkatan jumlah wisatawan ini juga terlihat dari banyaknya kunjungan di beberapa pusat perbelanjaan yang ada […]
Berita
Disbudpar Kota Batam – Setelah sukses dengan gelaran perdana pada 2024, Kota Batam kembali menggelar turnamen golf bergengsi bertajuk The 2nd Batam Golf Tournament 2025. Acara ini akan berlangsung selama dua hari, tepatnya pada 7-8 Mei 2025, dan diikuti oleh pegolf dari berbagai negara. Turnamen ini diselenggarakan oleh Pesona Golf & Travel Services serta Mutiara Travel, dengan dukungan dari Batam Island Country Club (BICC) dan Southlinks Country Club sebagai venue utama. Sementara itu, AP Premier ditunjuk sebagai mitra hotel resmi. The 2nd Batam Golf Tournament 2025 menghadirkan persaingan yang lebih kompetitif dengan hadiah menarik, termasuk dua unit mobil, uang tunai, […]
Disbudpar Kota Batam – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Berjaya Waterfront Hotel di Johor Bahru, Malaysia, akan menghadirkan Festival Kuliner Serumpun yang mengusung cita rasa khas Indonesia dan Malaysia. Acara ini akan berlangsung mulai 7 hingga 28 Maret 2025 dan menjadi pilihan menarik bagi masyarakat yang ingin menikmati iftar dengan sajian tradisional dari dua negara bertetangga. Festival ini bertujuan untuk memperkenalkan kekayaan kuliner Nusantara dan Melayu Johor dalam suasana yang meriah dan penuh kebersamaan. Para pengunjung dapat menikmati berbagai hidangan khas dalam konsep buffet, serta mencicipi ragam sajian otentik melalui sejumlah stan kuliner yang turut berpartisipasi dalam acara ini. […]
Disbudpar Kota Batam – Seni kaligrafi China, atau Shu Fa, semakin mendapat perhatian di Kota Batam berkat upaya Lembaga Seni Budaya He Le, yang dipimpin oleh Alex Tan. Lembaga ini aktif memperkenalkan seni menulis tradisional China ini kepada masyarakat Batam, dengan tujuan tidak hanya melestarikan budaya, tetapi juga menyebarkan pesan tentang harmoni dan kebahagiaan. Shu Fa, yang telah ada sejak lebih dari 25 ribu tahun yang lalu pada era Dinasti Xia di Tiongkok, merupakan seni menulis yang lebih dari sekadar estetika. Menurut Alex Tan, seni ini mengandung makna mendalam yang mencerminkan filosofi kebahagiaan dan energi positif. “Shu Fa adalah seni […]
Disbudpar Kota Batam – Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin Hamid didampingi Kepala Dinas dan Kebudayaan Kota Batam, Asosiasi Pariwisata, CIQP dan Pengelola Pelabuhan menyambut kedatangan wisatawan mancanegara asal Myanmar di Pelabuhan Internasional Batam Center, Batam pada Rabu (01/01/2025). Menggunakan ferry Majestic dari Singapura, kedatangan Kyi Pyar Hlaing, Myint Kyu dan Mint Myat Kyu ke Kota Batam bersama turis lainnya disambut tabuhan kompang dilanjutkan dengan pengalungan bunga, pemasangan tanjak dan selempang sebagai simbol selamat datang dan penghargaan Pemerintah Kota Batam kepada wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Batam dihari pertama tahun 2025 ini. Dalam sambutan selamat datangnya, Jefridin menyampaikan ucapan terima kasih […]
Disbudpar Kota Batam – Ribuan warga Kota Batam memadati Alun-Alun Dataran Engku Putri untuk merayakan pergantian tahun dalam acara Kenduri Akhir Tahun 2024 pada Selasa malam, 31 Desember 2024. Wali Kota Batam, Muhammad Rudi yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd., memberikan apresiasi tinggi atas antusiasme masyarakat yang hadir untuk menyambut tahun 2025. “Selamat tahun baru 2025 untuk seluruh masyarakat Batam! Mari sambut tahun baru dengan semangat dan kebahagiaan. Semoga kita diberikan kesuksesan dan kebahagiaan sepanjang tahun,” ujar Jefridin dengan penuh semangat. Dalam sambutannya, Jefridin juga mengajak masyarakat untuk melakukan introspeksi diri dan berkomitmen menjadi pribadi yang lebih […]
Disbudpar Kota Batam – Wali Kota Batam sekaligus Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi, mengajak seluruh warga Batam untuk turut meramaikan perayaan pergantian Tahun Baru 2025 yang akan digelar di Dataran Engku Putri, Batam Center. Acara bertajuk Kenduri Akhir Tahun ini dijadwalkan berlangsung pada malam hari, mulai Selasa, 31 Desember 2024, hingga Rabu, 1 Januari 2025. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata, menyatakan bahwa sejumlah acara hiburan telah disiapkan untuk menghibur masyarakat Batam serta wisatawan yang hadir. Salah satu bintang utama dalam acara ini adalah Teguh Permana, vokalis dari grup musik “Vagetoz”, yang akan membawakan lagu-lagu […]
Disbudpar Kota Batam – Batam kembali menggelar sebuah acara besar yang memadukan kuliner dan seni lintas negara melalui Cross Malay Culture Festival, yang berlangsung pada 12 hingga 15 Desember 2024. Festival ini diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, dengan dukungan dari Kementerian Pariwisata Republik Indonesia, dan bertempat di depan Museum Batam Raja Ali Haji, Dataran Engku Putri, Batam Center. Acara yang dirancang untuk menarik perhatian wisatawan domestik maupun mancanegara ini menjadi daya tarik baru bagi Batam sebagai destinasi wisata unggulan. Kepala Disbudpar Batam, Ardiwinata, mengungkapkan bahwa tujuan dari festival ini bukan hanya untuk merayakan akhir tahun, tetapi […]
Disbudpar Kota Batam – Dinas Pariwisata Kota Batam akan menggelar sebuah acara unik menjelang pergantian tahun, yaitu Lomba Melamun. Perlombaan ini akan berlangsung pada Sabtu, 28 Desember 2024, di Alun-Alun Engku Putri, Batam Kota, mulai pukul 16.00 hingga 17.30 WIB. Lomba Melamun terbuka untuk seluruh masyarakat Batam. Peserta akan diminta untuk melamun selama 90 menit tanpa melakukan aktivitas seperti bermain ponsel, berbicara, tidur, makan, minum, atau menangis. Tujuan dari lomba ini adalah untuk memberikan hiburan sekaligus membantu masyarakat merilekskan pikiran di akhir tahun. Kepala Dinas Pariwisata Kota Batam, Ardiwinata, mengatakan bahwa event ini diadakan untuk memeriahkan suasana tahun baru dan […]
Disbudpar Kota Batam – Fast Kids Batam, event balap anak-anak pertama kali digelar di Kota Batam, menjadi pilihan wisata seru di akhir pekan ini. Acara yang digelar pada Minggu (1/12/2024) di Dataran Engku Putri, Batam centre, ini berlangsung bersamaan dengan Bazar Holiday Batam. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata, mengungkapkan bahwa event ini tidak hanya sebagai ajang hiburan keluarga, tetapi juga sebagai kesempatan untuk melatih bakat anak-anak dalam dunia otomotif. “Event Fast Kids Batam ini menjadi magnet wisata yang baru bagi Batam, sekaligus memperkenalkan anak-anak pada dunia balap dengan cara yang aman dan menyenangkan,” ujarnya. Fast Kids […]
Disbudpar Kota Batam – Puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Korpri ke-53 tingkat Kota Batam digelar dengan meriah pada Jumat (29/11/2024) di Dataran Engku Putri, Batam Centre. Acara yang dihadiri oleh ribuan anggota ini berlangsung dengan berbagai kegiatan, termasuk senam bersama, bazar, dan fun game. Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin Hamid, bersama Ketua Dharma Wanita Kota Batam, Ibu Hariati Jefriddin, turut hadir dalam acara ini. Dalam sambutannya, Jefridin mengingatkan pentingnya menjaga kekompakan antar Aparatur Sipil Negara (ASN), serta meningkatkan profesionalitas dan kapasitas anggotanya melalui Korpri sebagai wadah organisasi. Pada kesempatan yang sama, Jefridin menyerahkan sejumlah penghargaan, termasuk Piala Bergilir yang […]